Manual brew Arabica Malemdiwa

Nikmati kohitala aceh malemdiwa.

CIMAHI, akwnulis.com. Setelah sekian lama jarang posting tulisan sajian manual brew dengan V60 di rumah, maka kali ini kesempatan itu tiba. Tentu itupun disela-sela jadwal hari minggu yang padat merayap… heuheuheu gaya ya, kayak yang sibuk. Padahal biasa aja kok.

Jangan tanya aktifitas pagi ngapain ya, karena pasti kalau dijawab maka akan ditanggapi beragam. Jikalau sibuk tugas kerjaan kantor di sabtu minggu, maka labelling TKW (tenaga kerja weekend) yang tersemat. Namun jika sibuknya menemani anak kesayangan untuk beraktifitas juga bersama istri tercinta maka muncul komentar BUCIN dan sebagainya.

Yang penting adalah “work life balance” sebuah bentuk kesimbangan yang dinamis antara tugas pekerjaan dan kehidupan pribadi khususnya pola hubungan kebersamaan dengan keluarga.

Maka disaat kesempatan itu hadir, jangan sia-siakan kawan. Keluarkan dan hadirkan semua perlengkapan yang ada. Mulai dari teko kaca kesayangan, filter flat bottom, kertas filter dan jangan lupa beannya dong. Khan ceritanya mau nyeduh kopi manual.

Kopi yang akan di eksekusi, eh diseduh manual kali ini adalah kopi arabica peaberry Gayo Aceh merk malemdiwa coffee pemberian om DaLex. Tetapi tidak bisa terlalu mengexplore karena susah berbentuk bubuk siap seduh. Ya sudah kita syukuri saja, lha wong ini khan pemberian.

Maka siapkan air panas dan sendok takar 15 gram. Tidak lupa aor panasnya melumuri dulu kertas filternya sebelum bubuk kopi gayo ini mengisinya untuk siap berekstraksi mewujudkan sebuah rasa yang hakiki.. jeng jreng.

Air panas yang sudah mendidih langsung dituangkan di teko kaca. Bersiap untuk menyeduh bubuk kasar kopi yang menanti diatas kertas filter putih nan bersih. Langkah pertama adalah menuangkan air panas pada kertas filter yang ada. Baru langkah kedua adalah menuangkan air panas diatas bubuk kopi yang sedari tadi menanti.

Currr….

Rasa harum menyambar hidung, menusup ke otak sehingga memberi sejumput kedamaian, ahaay bahasanya. Putaran kanan teko kaca melengkapi prosesi seduh manual ini. Hmmm nikmaaat.

Tetesan cairan kopi yang dinanti sudah hadir menapaki bejana kaca. Kebeningan coklat hitam yang menggoda. Tanpa perlu lama, maka dituangkan di cangkir pyrex kesayangan. Siap dinikmati…

Sruputttt…. hmmmm sebuah rasa memenuhi dahaga ngopay kali ini. Ada rasa lembut yang menyapa mulut dan seulas kesegaran. Body coffeenya medium cenderung bold, acidity stabil dan aftertastenya agak sulit mengidentifikasi, tapi kayak stawberry dan jeruk lemon. Tapi nggak yakin ah, coba sruput lagi.

Srupuuut.. enak tenaan. Mbulet gitu si rasanya, tidak tajam menghenyakkan usus. Meskipun keharumannya relatif standar saja. Tapi yang paling disyukuri adalah momentum untuk bisa nyeduh kopi manual dengan kopinya yang hadir jauh dari aceh mengarungi perjalanan yang tidak sebentar. Selamat sruput hari ini dan jangan lupa untuk bersyukur. Wassalam (AKW).

Kemalasanmu begitu menggemaskan.

Tapi sangat sukaaaa….

CIKUTRA, akwnulis.com. Pagi masih sendu dikala bersua dengan kemalasanmu. Tetapi sentuhan kelembutan akhirnya meluluhkan sebuah niat untuk menjauh, malah kembali dekat dan penasaran dengan segala tindak.

Kerlip mata sayumu menyiratkan kemalasan, tetapi itulah daya tarikmu. Disaat kedua mata tertutup dan dagu menempel beralaskan kedua tangan, terlihat betapa nikmatnya menjalani kehidupan.

Saat sebuah tanya meluncur, “Apa kabar kawan?”

Baik Kaka”

Nikmat sekali dikau merem melek di pagi hari”

Dikau menjawab sambil tersenyum membuas, “Ini hiburan termurah dan termudahku kawan, ngantuk ya tinggal bobo, setujukan?”

Sebuah anggukan dan sedikit senyum kepasrahan harus ditampilkan, demi menjaga mood di pagi sendu ini kawan.

Trus selain bobo, apa lagi hiburan mu?” Rangkaian kata muncul karena penasaran.

Ini hiburan selanjutnya” gitu jawabannya sambil memperlihatkan keller kaca berisi bean arabica gayo fullwash yang tinggal sepertiga.

Buset, ternyata penyuka kopi juga. Cocok dong. Akhirnya sambil merem melek tetap berbincang dan dikenalkan sama Kak Firda, Barista Kopi Kitaku.

Munculllah urusan teknis manual brew, diawali dengan panas air seduhan 92° celcius, 15 gram beannya hingga komposisi dan posisi badan pas nyeduh bean agar berekstraksi sempurna…. Yummy… ternyata menikmati proses juga menyenangkan kawan.

Akhirnya sebuah sajian manual brew V60 hadir memenuhi ruang dahaga pagi ini. Disruput perlahan sambil tetap memantau sesosok mahluk malas yang sangat menggemaskan.

Selamat minum kawan.

Selamat menikmati hiburan paling sederhanamu sekaligus bagaimana menikmati sebuah proses yang berujung kenikmatana juga. Alhamdulillah… srupuut. Wassalam (AKW).

Gayo arabica & tandatangan.

Mengejar tandatangan, mendapatkan kopi.

Photo : Sajian kopi arabica gayo wine / dokpri.

BANDUNG, akwnulis.com. Membuat konsep surat yang akan ditandatangani pimpinan adalah hal biasa, tinggal di konsep lalu ketik atau ngonsepnya di komputer dan segera di print….. lalu masuk tahapan pemarafan yang mengandung unsur aliran kepercayaan.

Woahh aliran kepercayaan?”

Jangan kaget, maksudnya adalah proses pemarafan dari level pejabat struktural terendah hingga akhirnya pejabat yang berhak tanda tangan itu melalui proses parafisasi…. nah terkadang terjadi proses aliran kepercayaan… jadi nggak banyak dibaca lagi oleh pejabat yang memaraf karena ‘percaya‘ dengan paraf yang sudah ada…. padahal yang maraf sebelumnya juga nggak tuntas bacanya hehehehehe….. nggak ketang, ini mah dongeng di kantor lain ahaay.

Kembali ke cerita awal tentang pembuatan surat ini, maka terkadang dihadapkan kepada kejadian yang tidak biasa, yaitu pas setelah semua paraf lengkap dan tidak menggunakan prinsip aliran kepercayaan…. pimpinan yang akan tanda tangan sudah tidak ditempat karena harus pergi ke luar kota dengan segera.

Tidak ada pilihan lain…. kejaaaar.

Kebetulan pimpinan akan menggunakan pesawat dari bandara husein, maka ngebutlah kami membawa surat yang akan ditandatangani ini dengan menggunakan motor agar menghemat waktu karena siang hari sering terjadi kemacetan di berbagai titik di kota bandung…. lets go.

Alhamdulillah, pimpinan baik hati menanti kedatangan kami dan surat-surat dapat ditandatangani semuanya tanpa tersisa.

Nah… selesai menandatangani, sebelum kembali ke kantor, mata tajam ini melihat sesuatu yang menarik…. ada kedai kopi di area bandara yang menarik hati.

Tanpa basa basi, segera masuk, dan memilih menu yang tersaji…. woaah asyik pilihan menunya tidak hanya menggunakan mesin, tetapi manual brew v60 juga ada, alhamdulillah.

Maka pesanlah kopi arabica gayo wine yang menjadi bintang utamanya ditemani secangkir capucinno untuk rekanku yang sudah berjuang membonceng kami demi alasan mengejar waktu… padahal waktu tetap aja bergerak dan tetap 24 jam sehari.

Sajian gayo wine di cangkir putih begitu menggugah selera dengan keharuman khasnya… srupuut…. segerrr… aciditynya menyapa rongga mulut dipadu dengan body medium serta after taste citrun yang sedukit ninggal di pangkal lidah….

Photo : sang baristi beraksi / dokpri.

Begitupun panas airnya 86° celcius dengan komposisi yang tepat antara biji kopi dan air dirasa cukup memuaskan dahaga kopi yang beberapa hari ini terampas oleh kesibukan tak berujung.

Pelayannya ada 2 orang dan keduanya perempuan, salah satunya sang baristi yang meracik sajian tadi.. lupa namanya.

Bagi yang beredar di area bandara husein bisa menjambangi tempat ini klo mau ngopi, berlokasi di sebelah kiri dari pintu kedatangan internasional, namanya cafe Gayo Arabica.

Ternyata, mengejar tandatangan pimpinan tuntas dan bonusnya bisa ngopi kohitala berkualitas disini, Alhamdulillah. Wassalam (AKW).

Emosi & Gayo Wine.

Macet bangkitkan esmozi, tapi semua kembali hepi karena kopi… mangga di cobi.

Photo : Kopi masih dibungkus / dokpri.

BANDUNG, akwnulis.com. Selamat pagi kawan, selamat beraktifitas di awal minggu ini.

Keluar dari rumah langsung disergap kemacetan, tepat di mulut gerbang komplek perumahan yang bersentuhan dengan jalan raya. Terlihat wajah-wajah menegang di balik helm dan kaca mobil kendaraan padahal waktu baru menyentuh pukul 06.00 wib.

Terlihat semua konsentrasi dan fokus kepada tujuan masing-masing. Terkadang tak peduli dengan kepentingan orang lain, tak mau mengalah dan saling mendahulukan… eh mendahului.

Macet tak terhidarkan karena merupakan gabungan antara peningkatan volume kendaraan di kalikan sikap ketidakdisiplinan maka menghasilkan kesemrawutan tingkat dewa.

Disinilah pengendalian diri dan esmozi (basa emosi) mulai diuji, maka…. mari kita ikuti ujian alami hari ini.

Tidak ada pilihan lain, kecuali jalani saja tanpa banyak terpancing emosi karena itu semua tiada guna.

Alihkan perhatian kita dari kemacetan dan kesemrawutan yang mendera, pikirkan hal-hal yang menyenangkan dan meng-enak-an. Sesuatu yang akan menyambut kita di kantor pada pagi hari yang penuh harapan.

Kirain seseorang, sesuatu itu maksudnya apa?.. berkas?.. emang menyenangkan??”

Pertanyaan yang penuh kepenasaran, tinggal ditanggapi santai dan….. setibanya di kantor, peralatan peraang siapkaan….

SIApp!!!!

Photo : Sajian V60 Arabica Gayo Wine / dokpri.

Air panas dinyalain, kertas filter V60 dan timbangan serta termometer dan tentu primadonanya adalah bean kopinya… pilihannya jatuh kepada :

Arabica Gayo Wine…..oleh-oleh bos Jamkrida Jabar yang beberapa waktu lalu beredar ke Aceh.

Pas bungkusnya dibuka… langsung menyeruak keharuman yang tajam mempesona…. segarnyaaa.

Grinder bergerak menghancurkan perasaan emosi eh biji kopi sehingga hancur luruh berserpih dan siap mengekstraksi diri dengan komposisi 1 : 10…. jangan lupa timbang duluu…..

Currr….. ah keharuman menyambut pagi dikala perlahan tapi pasti ekstraksi sedang terjadi, menghilangkan sisa beban hadapi kemacetan tadi, berganti hepi dan semangat pagi.

Akhirnya….. sajian V60 manual brew tersaji dan hadirkan sensasi rasa yang luar biasa. Body strong dan acidity full memenuhi rongga mulut serta memberi sensasi ninggal maksimal… begitupun aftertaste berynya kerasa bangeet…..

Srupuuut…. selamat menjalani minggu ini. Hatur nuhun, Wassalam (AKW).

Kopi KOMA

menikmati Satu titik dua koma…

Photo : Japanese Arabica Gayo by Kopi KOMA / dokpri.

BANDUNG, akwnulis.com. Tangan mungil menulis di atas kertas pink wangi mawar, –satu titik dua koma, kamu cantik aku cinta-……… ahaay gombalan jadul anak 90an kembali hadir menggoda pikiran… ternyata waktu berlalu begitu cepat dan tak terasa, kepala 4 sudah di tangan, jangan macam-macam, tinggal bagaimana menata diri dan memastikan tujuan dalam kehidupan.

Sruput dulu…… nikmaat.

Segelas japanesse arabica gayo menemani hari ini, memberi rasa cerah ditengah suasana kesibukan yang begitu silih berganti bertubi-tubi. Cafenya simpel tetapi ciamik dengan harga sajian yang terjangkau, 25ribu.

“Dimana ini teh?”

inihh jawabannyaa…… Itu tadi nyambung sama gombalan jadul, nama cafenya KOMA kopi. Alamatnya di Jalan Siliwangi Bandung di seberang bank Mandiri. Cafenya simpel berlantai 2 dengan konsep minimalis tapi manis. Cocok buat nongkrong sendirian sambil mendamaikan pikiran dan lebih cocok tandem sama pasangan, bisa juga buat kumpul nyampe 10 orang di lantai 2 nya.

Ah udah ah… gitu aja dulu yaah. Wassaalam (AKW).

Kopi Manglayang & Gayo Wine di Jandela Kopi.

Menikmati kopi di Kota Ciamis.

Photo : Sajian Manglayang Natural / dokpri.

CIAMIS, akwnulis.com. Sentuhan embun pagi menemani hadirnya mentari, yang setia mendampingi perjalanan hidup hari ini. Kesibukan lalulintas menjadi alunan nada denyut pagi yang membentuk rutinitas. Salah satu harmoni kehidupan yang harus disyukuri.

Begitupun kami yang sedang bergerak membelah jalanan menuju wilayah kabupaten Ciamis, menemui wajah-wajah tergesa dan serius di jalanan, demi target waktu masuk ke tempat pekerjaan masing-masing. Terkadang terdengar sahut menyahut suara klakson karena bermacet ria di perempatan… ditambah sejumput sumpah serapah sampah… ah dinamika pagi yang resah.

Perjalanan memakan waktu 5 jam lebih 17 menit, dikala kami tiba di tempat tujuan meskipun sedikit insiden keterlewatan eh kebablasan akibat terlalu nurut sama gugelmap hehehehe….

Photo : Sajian mie goreng / dokpri.

Padahal sebenernya, tinggal berhenti sejenak lalu bertanya kepada orang yang ada.. pasti ditunjukan, karena pas kita bingung-bingung itu sudah depan kantor yang dituju. Hanya saja karena agak sombong dan terlalu percaya teknologi, akhirnya maju terus menjajal jalanan yang semakin mengecil, menurun dan melewati rumah-rumah penduduk hingga akhirnya jalanan sepi dengan kanan kirinya adalah kebun penduduk dan sisi hutan…… aaaaah ini pasti salaah.

“Stop!!!”

Mobil berhenti, karena teriakan seseorang di motor yang berada di belakang mobil.

Photo : Tivi jadul menemani ngopi / dokpri.

Ternyata…. pegawai kantor tempat meeting yang menyusul… Alhamdulillah. Untung saja ada yang jemput, kalau tidak kami mungkin akan semakin jauh dan menuju ke arah kabupaten pangandaran, padahal tujuan kami adalah daerah cidolog ciamis.. yaa sekitar 155 km dari Bandung.

***

Photo : Arifin sang barista sedang beraksi / dokpri.

Urusan meeting akan tertuang dalam nota dinas laporan, klo tulisan ini mah bicara tentang hepi-hepinya yaitu….. ngopaaay, menikmati sajian kopi dengan berbagai variasi dan satu syarat pasti, tidak ada gula yang menemani kopi.

Lokasi kedai eh cafe kopi yang di tuju berada di kota Ciamis, sekitar 26 km dari tempat meeting kali ini atau sekitar 55 menit dengan menggunakan kendaraan roda 4. Arahnya dalam posisi ke arah pulang ke Bandung… jadi sekalian arah pulang bisa mampir duyuuu… Tepatnya di Jalan KH Ahmad dahlan No. 43 Kec Ciamis, Kab Ciamis, jabar, 46211.

Sajian kopi yang pertama adalah manglayang natural blackberry yang di roasting pada tanggal 29 juli 2019. Sang barista, Kang Arifin menggunakan komposisi 1 : 13 dengan temperatur air 90° celcius mengekstraksi bubuk kopi menjadi sajian yang harum, segar dengan after taste berry dan tamarind. Harganya 18 ribu per sajian.

Photo : Sajian Gayo Black Wine / dokpri.

Sebagai penutup maka pesen lagi manual brew V60 dengan kopinya gayo black wine. Kembali sang barista beraksi dan berhasil mengekstraksi menjadi sajian kopi sesuai karakter gayo wine yang bodynya bold, aciditynya kerasa bangeet dan harum…. udah sering klo menikmati gayo wine mah.

Sementara rekan lain memesan mie goreng dan pisang keju, diriku tetap setia dengan kotala (kopi tanpa gula), nikmatnya sama karena masing-masing dianugerahi indera perasa meskipun objek makanan minumannya berbeda… asyik khan?

Oh iya cafe ini buka dari jam 10.00 wib sampai jam 23.00 wib, siapa tahu ada yang moo mampir ngopay disini. Wassalam (AKW).

***

Catatan : Jandela coffee, alamatnya Jalan KH Ahmad dahlan No. 43 Kec Ciamis, Kab Ciamis, jabar, 46211.

Nikmati Kopi Gayo di Juliet.

Menikmati Kopi Gayo di Kota Depok..

Photo : Aceh Gayo by Aeropress / dokpri.

DEPOK, akwnulis.com. Melangkahkan kaki di sepanjang jalan Margonda ditemani berisiknya suara mobil dan motor yang bergerombol dalam lautan kemacetan, terasa sebuah tekanan kehidupan yang musti dihadapi day by day.
Wajah-wajah lelah dibalik helm mereka, berbaur juga helm dan jaket hijau para pejuang ojol (ojeg online) mengantarkan penumpang menuju tujuan masing-masing.
Suara klakson dan bisingnya mesin menjadi musik harmoni keterpaksaan yang harus diterima dengan kepasrahan. Semoga semua sabar menjalani kehidupan.

Jalan kaki terus berlanjut, naik turun trotoar jalan Margonda yang terkadang terhalangi oleh gerobak dorong pedagang ataupun kumpulan motor pejuang ojol yang menunggu panggilan di aplikasi. Jadi berjalan di pinggir jalanpun harus hati-hati plus konsentrasi.

Photo : Ruangan Juliet Cafe / dokpri.

Tetiba di pinggir jalan sebuah bangunan putih terlihat terang benderang dan kayaknya ada sajian kopi yang mungkin saja bisa ikut mewarnai hari, khususnya malam ini di sebuah kota satelit ibukota, yakni Kota Depok meskipun hanya beredar di area terbatas jalan margonda.

Namanya Juliet cafe, masuk aja. Nuansa simpel dan elegan menyambut diri, tapi sudah tidak berfikir pilihan menu yang akan tersaji, fokusnya satu, pesen kopi.

Sesaat basa basi dengan pramusaji, akhirnya menjatuhkan pilihan pada sajian manual brew menggunakan aeropres bukan v60 (katanya sih memang nggak tersedia, ya sudah…. kita coba).

Pilihan bean kopinya pun simple, hanya ada gayo saja untuk manual brew tapi untuk menu kopi lainnya mereka menggunakan houseblended_coffee. Ya sudah gayo pake aeropress aja.

Kafe ini baru direnovasi setelah 2 tahun terbengkalai, dan mengusung tema baru beserta aneka fasilitas yang ada, termasuk tersedianya ruang meeting di lantai 3 yang juga bisa di sewa. Buat gathering dan juga meeting.

Disinipun tersedia pilihan untuk membeli bean kopi, tapi hanya terbatas di display saja…. harap maklum donk, ini khan buka kafe atau kedai kopi… jadi kopi bukan bagian yang utama….

“Ih aku mah pengen kopiiii”
“Berarti kamu salah masuk cafe”

Gitu diskusi dalam kepala, tapi akhirnya sepakat bahwa tak usah berdebat ah, udah nikmati aja. Sruput, rasakan, tulis, edit, postinglah pada dunia juga broadcast via WA.

“Khan WAnya lagi down?”
“Iya bener, tapi share link blog sih baik2 saja, lagian bukan ngirim hoax ini mah….”

***

Photo : Display kopi di cafe ini / dokpri.

Akhirnya sebuah sajian kopi hadir menghampiri, cangkir merah dan aeropressnya datang serta langsung mengambil posisi di meja. Gula dan sendok ditolak karena bertentangan dengan prinsip nikotala.

Currr…..

Srupuuut…

Overall lumayan bisa menikmati kopi tanpa gula. Tapi karena media seduhnya adalah aeropress maka sajian yang dihasilkan masih mengandung bubuk-bubuk kopi yang mengeruhkan. Kopi gayo yang tersaji lebih cenderung mirip biji robusta, less acidity and strong body, atau mungkin beannya hasil roasting dark roast atau juga air untuk menyeduhnya terlalu panas sehingga yang hadir lebih cenderung rasa bean hangus… ah sudahlah… sruput saja. Lagian khan bukan cafe spesialis black coffee juga.

Sruput lagiie… tandas.

Harga 21ribu bagi sajian ini, menjadi pantas karena bukan hanya kopi yang dihitung tapi suasana kafe yang perlu perawatan agar senantiasa bersih dan elegan.

Tadinya moo kepo nanyain romeo, khan ini cafe juliet… tapi ternyata asal kata namanya cafe ini nggak urusan sama romeo tetapi didasari dari nama Julianna, sang pemilik. Selamat menjalani malam ramadhan di Kota Depok guys, Wassalam (AKW).

Gayo Pantan Mussara Japanesse iced.

Berkompromi dengan terik mentari bersama dinginnya sajian kopi.

Photo : Ice coffee latte / dokpri

CIMAHI, akwnulis.com. Siang yang terik makin mengukuhkan rasa dan mengganggu mood untuk keluar rumah. Pengennya santai bersama di rumah bersama anak istri bercanda dalam nuansa relax dan ceria. Tetapi… konsekuensi pekerjaan ibu negara yang tak kenal tanggal merah adalah juga komitmen yang harus dijalani dan… didukung tentunyah.

Lawan kemalasan, ambil konci mobil, nyalain.. Go.

***

Kembali ke suasana terik yang semakin mendera, badan jadi lemas itu biasa, tapi klo ditambah ngantuk bisa berabe karena posisi masih nyetir di jalan tol…. segera melawan dengan cara berdzikir… euh makin ngantuuk. Ganti cara…. bernyanyi lagu bathroom version…. Laaa… la.. laaaa… laaa.

“Akang teh kenapa teriak teriak nggak jelas?”

“Ini lagi nyanyiiii…. supaya nggak ngantuuk!!!”

“Oh lagi nyanyi?… Astagfirullohal adziim” Istri tertawa ditahan.

Alhamdulillah toll gate Barospun terlewati dan sebelum nyampe ke rumah nyempetin mampir di Cafe Kopi baruuu…. di deket rumaah. Namanya Cafe Otutu Cafe & Kitchen terletak di jalan Kerkof No. 72 leuwigajah.

Tempatnya tepat pinggir jalan dan juga bersatu dengan tempat cuci mobil motor… kayaknya ownernya sama dech.

Yang bikin seneng adalah sedia coffee manual brew… mantaaabs. Meskipun masih terbatas varian single origin coffee-nya tetapi terlihat kopi yang disajikan memiliki kualitas mumpuni. Ada arabica Manglayang Karlina, ada robustanya dan beberapa jenis kopi, cuman belum di cupping jadi belum berani menyajikan.

Karena stok manglayang karlina masih ada di rumah, jadi pilih yang lain… pilihannya jatuh pada kopi Arabica Gayo Pantan Mussara dengan metode manual brew V60 Japanesse Iced, tujuannya jelas untuk merebut kembali semangat dan kesegaran yang telah direnggut oleh panas teriknya siang hari ini. Istri tercinta pesan latte buat hindari bete, sehingga kembali ceria tanpa lungse.

***

Sajian pertama yang hadir adalah segelas coffee latte penghilang bete. Hadir ciamik dengan gelas tinggi dan cairan susu warna putih masih mendominasi… khan blum dikocok… eh dikudek. Ditambah secangkir kecil gula aren cair untuk memberi rasa manis.

Setelah diputar sendoknya dan dikudek, warna susu dan kopi bercampur dengan hasil akhirnya berwarna cokelat kopi sushuuu….
Kata istriku, kopinya enaak.

Tiba lah pesananku Arabica Gayo Pantan Mussara Japanesse iced, tersaji dengan botol templer dan gelas kaca sekaligus berfungsi sebagai penutup botol untuk menjaga suhu sajian kopi tetap sesuai harapan.

Tuangkan di gelas kecilnya… srupppuuut… wuiiih suegeeer.

Acidity khasnya yang sedikit menyengat bikin cenghar, tapi tidak terlalu lama nempel di ujung lidah jadi bisa meneguk lagiii….. bodynya agak ringan dan aroma lumayan. Oh iyyaa… after taste berrynya masih bisa dinikmati meskipun hanya sekilas tapi berbekas.

Photo : Gayo pantan mussara japanesse iced.

Srupuut lagiii….. Nikmaat, Alhamdulillah. Kesegaran dan mood kembali bergabung, suasana siang menjelang sore terasa lebih hangat. Ya iya atuh… kesempatan super berharga bisa kongkow ngopi bersama ibu negaraku (baca istriku). Eiit tapi nggak boleh lama-lama, anak cantik nungguin di rumah.

Harga coffee latte 20ribu dan Japanesse iced 25ribu rupiah.

Jadi yang pengen ngopi di sekitar leuwigajah bisa sempetin mampir disini. Nikmati kopi dan sekalian mencuci diri… eh mencuci mobil. Wassalam (AKW).

Gayo Wine Japanesse.

Sruput kopay dingin duyuuu bray…. di sini.

Photo : Spider nyaaah nemplok / dokpri.

KUNINGAN, akwnulis.com. Pas milih kursi di ruangan bagian dalam, agak terdiam sejenak karena disambut laba-laba raksasa yang nemplok di dinding hitam. “Takuuuut… spiderrrr!” teriakan anak secara spontan bikin pengunjung lain menoleh, lalu tersenyum karena paham bahwa kekagetan itu beralasan.

Di dinding tembok berwarna hitam, nemplok hiasan kayu berbentuk laba-laba. Andaikan itu laba-laba hidup, pasti segera beranjak menghindari, pergi untuk tak datang lagi.

“Sayanggg…. itu cuman hiasan, nich ayah pegang” sambil tangan mencoba menggapai laba-laba kayu tersebut. Anak kecilku tersenyum, “Oh hiasan ya, oke deh” dua detik kemudian berlari mengitari meja lainnya dan sudah lupa dengan kekagetan melihat hiasan laba-laba raksasa.

Photo : Interior jadul / dokpri.

Interior cafe yang menyajikan beraneka makanan minuman dan tentunya manual brew coffee ini homy banget, enak buat nyantai dengan mayoritas nuansa kayu berpadu dengan warna-warni menyegarkan. Namanya cafe dua4 kopi berlokasi di daerah Ancaran Kota Kuningan, dari Alun-alun kuningan ke arah barat dan di perempatan setelah LP belok kanan ke arac Cijoho, terus lurus Ciporang dan setelah itu daerah ancaran. Ada beberafa.. eh beberapa cafe kopi disitu, tapi sekarang kesempatannya ke sini duluuuu…..

Pilihannya tetep #tidakadaguladiantarakita dan jatuh pada manual brew arabica gayo wine. “Kok nggak pesen kopi arabica jabar mas?”
“Tadinya moo gitu, eh readynya cuman arabica gayo wine dan solok, ya sudah pilih salah satu dech”

Photo : Gayo wine japanesse / dokpri.

Anak kecilku milih minuman coklat dan ibu negara dengan creme bruelle-nya. Nah aku mah penasaran dengan metode seduh ‘japanesse‘, langsung tanya dech sama sang baristanya, Kang Agus, yang moo kepo-in IGnya cari aja @ch33monk.

Model seduh manual japanesse ini basisnya tetep seduh pake V60 tetapi berbeda pada sentuhan akhir. Klo komposisinya sih standar, Kang Agus ini pake 1 : 15 dengan suhu 85° celcius. Bedanya adalah pada gelas server susah ready es batu yang menangkap tetesan cairan ekstraksi kopi gayo wine ini dan mengubah cairan panas menjadi dingin.

“Hasilnya?”

Segelas kopi dingin yang begitu kuat level aciditynya… nendang banget. Aroma harum standar, tetapi aciditynya tampil banget dan bikin segeer. Menyeruak fruity berry dan sesaat ninggal di ujung lidah, body medium bikin tersenyum.

Photo : Kang Agus sang Barista 24kopi / dokpri.

Memberi rasa segar di siang terang yang periang, sambil mengamati anak kecilku yang cilingcingcat (nggak mau diem barang sedetik), begitu exited dengan suasana baru dan beberapa barang jadul yang menjadi pelengkap interior cafe ini.

Yang kepo bin penasaran, tinggal search ada di gugel, cafe 24kopi..
Tring… langsung aja klik direction… eh tapi syaratnya klo lagi di kuningan… maksudnya Kabupaten Kuningan Jawa Barat, bukan area Kuningan Jakarta ya guys….. kejauhaaan.

Trus urusan harga yang bikin hepi, manual brew gayo wine ala japanesse ini di hargai 17ribu donk… worthed khan?… pokoknya harga-harganya bersahabat dech…

Yuk ah.. srupuuut… suegerrrr. Wassalam (AKW).

Kopi Ngasuh

Nyeduh Arabica puntang & Gayo Wine sambil ngasuh… inilah hasilnya.

Photo : Paw Patrol & kopikuu / dokpri.

BANDUNG, akwnulis.com. Seduhan kopi di malam hari menjadi teman setia untuk mengisi sisa hari sebelum berganti menjadi esok yang penuh harapan.

Seduhan kopi ini juga yang membantu mata dan badan agar tetap segar sambil menemani sang anak kesayangan yang senantiasa begadang karena ingin main bersama ayah sebelum terlelap di peraduan.

Kopi gayo wine dan arabica puntang pemberian Mr MN menjadi andalan malam ini. Tetapi ada yang beda, suhu air yang digunakan diturunkan di 78° celcius. Tujuannya untuk mempertajam acidity yang dimiliki kopi ini, yang sebenernya memang karakter gayo wine ini sudah mengusung acidity yang cukup tinggi.

Di saat corong V60 sudah bertengger di gelas server, terdengar di samping kanan, “Ayah ini kertas penyaringnya” suara anak kesayangan sambil membawa kertas filter V60. “Makasih sayaang”
“Sama-sama”

Lalu anak kesayangan mengambil teko leher angsa dan berlari menuju kompor gas yang sedang bertugas memanaskan air untuk prosesi penyeduhan.

Reflek diriku mengejar dan menahan gerakan si kecil nan lincah ini. Bukan apa-apa, air panas dan anak umur 3 tahun itu sangat beresiko.

Akhirnya yang paling aman sambil digendong dech. Maka prosesi penyeduhan menggunakan pola 1 tangan. Karena tangan kirinya megangin badan anak kesayangan yang nggak mau diem.

Currr……. perlahan tapi pasti gayo wine terekstraksi, berikutnya arabica puntang… 2 sajian kopi berbeda dengan satu tangan… heuheuheu lumayan pegel.

Photo : Secangkir kopi dan pigure minni mouse dkk / dokpri

Akhirnya manual brew ala ala tercipta sambil terus mendengarkan celoteh anak kesayangan, “Hai guys, hari ini aku bantu ayah bikin kopi… harum guys…. eh gitu dulu ya guys.. jangan lupa like dan subscribe yaa” ini terilhami youtube, ampyuun dech.

“Ayah hayu sini minum, kopinya disiniii” rengekan tengah malam yang tidak bisa dinegoisasi. Hanya menurut saja yang bisa dilakukan, sambil menenteng segelas kopi kecil arabica puntang.

Kompromi belum selesai, karena gelas isi kopi inipun harus dikolaborasi dengan mainan kesayangannya, chase – paw patrol.

Ya…. sudah pasrah, yang penting bentar lagi anak kesayangan mau bobo sebelum tengah malam terlewati. Wassalam (AKW).