MALANG, akwnulis.com. Dahaga ngopay akhirnya bisa terpenuhi meskipun dengan keterbatasan, tetapi itulah indahnya kehidupan. Dibalik semua kesulitan tersimpan hikmah sabar dan ketawakalan, apalagi diberi kemudahan maka wajib bersyukur pada kesempatan pertama.
Jadi, meskipun bukan menggunakan peralatan manual brew berfilter V60 dan bean arabica tetapi bersua dengan kohitala (kopi hitam tanpa gula) di luar kota adalah berkah.
Hadirnya kohitala menjadi penting karena memberi nuansa warna rasa dalam perjalanan kehidupan di propinsi ujung timur pulau jawa.
Nama tempatnya ‘Kopi Gan‘, sebuah ajakan untuk ngopay bagi juraganbaik juragan lanang ataupun juragan dewe (perempuan), tempatnya strategis dan nyaman dengan interior simpel fungsional. Nyarinya gampang, masuk di pintu masuk area Jatim park 3, luruss aja…. langsung keliatan. Klo mau masuk ke area pembelian tiket tinggal belok kiri dan turun ke lantai bawah menggunakan eskalator.
Kohitala yang disajikan memang sangat terbatas hasil dari proses mesinisasi yaitu americano, longblack dan espresso. Tetapi tidak mengapa yang penting kohitala. Americanolah yang menjadi pilihannya….. yummy.
“Gimana rasanya?”
Rasanya lebih strong bodynya karena beannya adalah robusta. Tidak ada acidity sama sekali, tetapi dibalik kepahitannya tersaji rasa manis kehidupan yang wajib disyukuri… srupuuut… glek.. nikmat. Wassalam (AKW).